RPP PENGUKURAN KELAS X K13 REVISI

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Satuan Pendidikan             :  SMA
Mata Pelajaran                   :  Fisika
Kelas/Semester                   :  X / 1
Pokok Bahasan                  :  Pengukuran
Alokasi waktu                     :  5 x 45 menit
 


A.    Kompetensi Inti
KI 3      Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
 KI 4     Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak  terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

B.     Kompetensi Dasar
3.1  Memahami hakikat fisika dan prinsip-prinsip pengukuran (ketepatan, ketelitian, dan aturan angka penting)
4.1    Menyajikan hasil pengukuran besaran fisis dengan menggunakan peralatan dan teknik yang tepat untuk penyelidikan ilmiah

C.    Indikator
3.1.1        Menjelaskan tentang besaran dan satuan.
3.1.2        Menentukan dimensi besaran-besaran turunan.
3.1.3        Menjelaskan tentang notasi ilmiah.
3.1.4        Menjelaskan tentang pengoperasian angka penting.
3.1.5        Menjelaskan tentang macam-macam alat ukur.
3.1.6        Menjelaskan tentang ketidakpastian pengukuran.
4.1.1    Menyajikan hasil pengukuran panjang dan massa.

D.    Tujuan Pembelajaran
3.1.1        Pada saat evaluasi, peserta didik dapat menjelaskan besaran dan satuan dengan benar.
3.1.2        Pada saat evaluasi, peserta didik dapat Menentukan dimensi besaran-besaran turunan dengan benar.
3.1.3        Pada saat evaluasi, peserta didik dapat menjelaskan tentang notasi ilmiah dengan benar.
3.1.4        Pada saat evaluasi, peserta didik dapat menjelaskan tentang pengoperasian angka penting dengan benar.
3.1.5        Pada saat evaluasi, peserta didik dapat menjelaskan macam-macam alat ukur dengan baik.
3.1.6        Pada saat evaluasi, peserta didik dapat menjelaskan tentang ketidakpastian pengukuran dengan benar.
4.1.1    pada saat percobaan, peserta didik dapat menyajikan hasil pengukuran panjang dan massa dengan jujur.

E.     Materi Pembelajaran
1.      Besaran dan satuan.
2.      Dimensi.
3.      Notasi Ilmiah.
4.      Angka penting.
5.      Alat ukur.
6.      Ketidakpastian pengukuran

F.     Metode Pembelajaran
Model   : Pembelajaran langsung
Metode : Tanya jawab, diskusi, presentasi, dan penugasan.

G.    Sumber Belajar
Media                    : Power Point ,Animasi
Alat                       : Jangka sorong, Micrometer, Mistar
Sumber Belajar      :PHYSICS: Principles with Aplication / Douglas C. Giancoli – 6th ed. Pearson Prentice Hall, Hand Out


H.    Langkah Langkah Kegiatan Pembelajaran
1.      Pertemuan 1
Materi: Besaran dan satuan, dimensi
Kegiatan Pendahuluan (5 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
Fase 1 
Menyampaikan tujuan dan memotivasi peserta didik
1.       Mengucapkan salam
2.       Guru meminta 1 orang peserta didik maju ke depan kelas dan meminta peserta didik tersebut membawa penggaris. Peserta didik selanjutnya diminta untuk mengukur meja.
3.       Guru menanyakan ke peserta didik yang lain:
kegiatan apa yang telah dilakukan temanmu?
Keterampilan Membuka Pelajaran
4.       Guru memberikan masalah:
“selain mengukur panjang, besaran apa lagi yang dapat diukur dengan alat ukur dan satuan apa saja yang digunakan untuk menyatakan hasil pengukuran tersebut?”
Memberi Motivasi
5.       Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yaitu:
a.       peserta didik dapat menjelaskan macam-macam besaran dan satuan dengan benar.
b.      Peserta didik dapat menjelaskan dimensi besaran dengan benar.
Menyampaikan Tujuan
Kegiatan Inti (80 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
Fase 2
Mendemonstrasikan pengetahuan atau keterampilan
Pemahaman Deklaratif
1.      Guru membagi kelas menjadi beberapa kelompok kecil yang setiap kelompok  beranggotakan 3 peserta didik secara heterogen.
Keterampilan Membagi Kelompok
2.      Guru membagikan lembar handout dan meminta peserta didik untuk menggaris bawahi hal-hal yang penting pada pokok bahasan pengukuran sub pokok bahasan besaran dan satuan,, dimensi.
Keterampilan Menggali Informasi Awal
3.      Guru mendiskusikan konsep yang sudah ditemukan oleh peserta didik melalui handout dan penyajian melalui ppt dan animasi.
Ø Macam-macam besaran dan satuan
Ø Dimensi besaran pokok
Ø Dimensi besaran turunan
Fase 3
Memberi latihan terbimbing
1.      Guru memberikan latihan menentukan dimensi besaran turunan yang dikerjakan secara individu
Keterampilan Membimbing
Fase 4
Mengecek pemahaman dan memberikan umpan balik
1.      Guru menunjuk peserta didik dan memberi kesempatan peserta didik untuk mengerjakan latihan yang diberikan di papan tulis
Keterampilan Membimbing
2.      Guru mengecek pemahaman peserta didik dengan meminta peserta didik yang lain mengecek jawaban temannya yang ada di papan tulis
Keterampilan Mengecek Pemahaman dan Memberikan Umpan Balik
3.      Guru memberikan umpan balik kepada peserta didik dengan memberikan soal-soal latihan tambahan
Kegiatan Penutup (5 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
1.      Guru memberikan tugas untuk dikerjakan di rumah
2.      Guru mengucapkan salam penutup
Melatih keterampilan menutup pelajaran

2.      Pertemuan 2
Materi: Notasi ilmiah, angka penting, alat ukur
Kegiatan Pendahuluan (5 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
Fase 1 
Menyampaikan tujuan dan memotivasi peserta didik
1.      Guru mengucapkan salam
2.      Guru mereview pengetahuan peserta didik tentang besaran dan satuan dengan meminta peserta didik menyebutkan beberapa besaran pokok dan besaran turunan beserta satuannya.
Keterampilan Membuka Pelajaran
3.      Guru memberikan masalah:
“Bagaimana kalian menuliskan hasil pengukuran yang telah kalian lakukan?”
Memberi Motivasi
4.      Guru menyampaikan tujuan pembelajaran:
a.       Peserta didik dapat menjelaskan tentang notasi ilmiah dengan benar.
b.      Peserta didik dapat melakukan pengoperasian angka penting dengan benar.
c.       Peserta didik dapat menjelaskan macam-macam alat ukur dengan benar.
Menyampaikan Tujuan
Kegiatan Inti (80 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
Fase 2
Mendemonstrasikan pengetahuan atau keterampilan
Pemahaman Deklaratif
1.      Guru membagi kelas menjadi beberapa kelompok kecil yang setiap kelompok  beranggotakan 3 peserta didik secara heterogen.
Keterampilan Membagi Kelompok
2.      Guru membagikan lembar handout dan meminta peserta didik untuk menggaris bawahi hal-hal yang penting pada pokok bahasan pengukuran sub pokok bahasan notasi ilmiah, angka penting, dan alat ukur.
Keterampilan Menggali Informasi Awal
3.      Guru mendiskusikan konsep yang sudah ditemukan oleh peserta didik melalui handout, penyajian melalui ppt dan animasi, serta penjelasan di papan
Ø Notasi ilmiah
Ø Pengoperasian angka penting
Ø Macam-macam alat ukur dan fungsinya
Ø Penulisan hasil pengukuran
Fase 3
Memberi latihan terbimbing
2.      Guru memberikan latihan soal mengenai pengoperasian angka penting.
Keterampilan Membimbing Praktikum
3.      Guru membimbing peserta didik secara berkeliling.
Fase 4
Mengecek pemahaman dan memberikan umpan balik
4.      Guru menunjuk peserta didik dari masing-masing kelompok sebagai perwakilan untuk mengerjakan soal latihan di papan.
Keterampilan Membimbing
5.      Guru mengecek pemahaman peserta didik dengan meminta kelompok lain untuk mengoreksi hasil pekerjaan temannya di papan.
Keterampilan Mengecek Pemahaman dan Memberikan Umpan Balik
6.      Guru memberikan umpan balik kepada peserta didik dengan memberikan tanggapan dari pengoreksian kelompok tersebut.
Kegiatan Penutup (5 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
1.      Evaluasi singkat dengan memberikan soal sederhana
2.      Guru memberikan tugas untuk dikerjakan di rumah
3.      Guru mengucapkan salam penutup
Melatih keterampilan menutup pelajaran

3.      Pertemuan 3
Materi: praktikum
Kegiatan Pendahuluan (5 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
Fase 1 
Menyampaikan tujuan dan memotivasi peserta didik
1.       Guru mereview pengetahuan peserta didik tentang alat ukur dan penulisan hasil pengukuran.
Keterampilan Membuka Pelajaran
2.       Guru memberikan masalah:
“untuk mengukur benda yang sangat tipis, alat apa yang digunakan? Bagaimanakah ketelitian masing-masing alat? Apa yang harus dilakukan sebelum pengukiran?”
Memberi Motivasi
3.       Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yaitu peserta didik mampu melakukan proses pengukuran dan menyajikan data dengan benar.
Menyampaikan Tujuan
Kegiatan Inti (30 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
Fase 2
Mendemonstrasikan pengetahuan atau keterampilan
Pemahaman Prosedural
1.      Guru membagi kelas menjadi enam kelompok, masing-masing kelompok terdiri dari enam atau tujuh peserta didik secara heterogen.
Keterampilan Membagi Kelompok
2.      Guru mendemonstrasikan bagaimana mengkalibrasi alat dan menggunakan alat untuk pengukuran.
Keterampilan Mendemonstrasikan
Fase 3
Memberi latihan terbimbing
3.      Guru memberikan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) kepada masing-masing kelompok.


Keterampilan Membimbing Praktikum

4.      Guru membimbing atau memfasilitasi kinerja kelompok.
Fase 4
Mengecek pemahaman dan memberikan umpan balik
5.      Guru menunjuk kelompok (perwakilan) untuk mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya tentang hasil percobaan yang telah dilakukan.
Keterampilan Membimbing Diskusi Kelas
6.      Guru mengecek pemahaman peserta didik dengan meminta kelompok lain untuk bertanya dan atau memberikan tanggapan kepada kelompok yang sedang peresentasi
Keterampilan Mengecek Pemahaman dan Memberikan Umpan Balik
7.      Guru memberikan umpan balik kepada peserta didik dengan memberikan pertanyaan.
Kegiatan Penutup (5 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
1.      Guru memberi tugas untuk dikerjakan di rumah, peserta didik diminta untuk mencari macam-macam kesalahan pengukuran.
2.      Guru memberikan kisi-kisi untuk evaluasi di pertemuan selanjutnya.
3.      Guru mengucapkan salam penutup
Melatih keterampilan menutup pelajaran


4.      Pertemuan 4
Materi: Evaluasi
Kegiatan Pendahuluan (5 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
Menyampaikan tujuan dan memotivasi peserta didik
1.      Guru mengucapkan salam
2.      Guru meminta peserta didik mengumpulkan tugas yang diberikan di pertemuan sebelumnya.
Keterampilan Membuka Pelajaran
3.      Guru memberikan motivasi sebelum evaluasi dilakukan.
Memberi Motivasi
4.      Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yaitu peserta didik mampu menjelaskan setiap sub bab pokok bahasan pengukuran yang ditanyakan dalam soal evaluasi dengan baik dan jujur.
Menyampaikan Tujuan
Kegiatan Inti (80 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
Memberi pengarahan
1.      Guru memberikan lembar evaluasi ke masing-masing peserta didik.


Keterampilan memberi pengarahan

2.      Guru mengarahkan peserta didik untuk mengerjakan soal evalusi secara jujur
Kegiatan Penutup (5 Menit)
Keterampilan yang Dilatihkan
1.      Guru meminta peserta didik mengumpulkan hasil pekerjaan masing-masing.
2.      Guru mengucapkan salam penutup
Melatih keterampilan menutup pelajaran

I.       Penilaian Hasil Belajar

  1. Tehnik penilaian
-       Tugas
-       Observasi
-       Tes tulis
-       Portofolio
b.      Lembar Penilaian




Komentar

Postingan Populer